Patung Pak Tani di Alun-Alun Temanggung
April 10, 2018
1 comment
Selama hampir lima tahun ini Kabupaten Temanggung amat rajin mempercantik dirinya. Salah satu spot yang di make over adalah alun-alun Temanggung. Di alun-alun Temanggung terdapat sebuah patung yang sering disebut dengan patung pak tani. Patung tersebut menyerupai seorang laki-laki bercelana pendek selutut, topi ala pak tani dan sedang memanggul cangkul dengan kaki kanan sedang melangkah. Eh, pak tani juga megang bukuh. Patung tersebut menghadap ke timur.
Semasa renovasi alun-alun banyak masyarakat yang penasaran akankah patung tersebut akan dihilangkan? Atau akan tetap ada. Ternyata patungnya masih ada, dengan posisi yang sama dan ada tambahan ornamen air mancur di sekitarnya. Kasian patung pak tani yang sekarang, selalu basah terkena air. Ternyataaa dulunya patung pak tani pernah dipindahkan lhoh. Gegara ada vidiotorn itu. Patung Pak tani dibuat lebih rendah di bawah vidiotorn. Maklum, daerah dapet pendapatan dengan dipasangnya vidiotorn tersebut.
Keberadaan patung pak tani bukannya tanpa sebab. Ceritanya, pemerintah daerah Temanggung ingin memberikan penghargaan kepada para petani. Temanggung mengakui peran yang amat besar dari petani dalam membangun Temanggung. Patung tani di hadapkan ke timur dengan maksud para petani diharapkan mantap menatap sang fajar menyambut hari barunya. Ada maksud terselubung bahwa ada masa depan yang cerah untuk petani Temanggung.
Yaaa, Temanggung adalah kabupaten dengan jumlah pekerja sebagian besar petani. Ada petani tembakau, kopi, dan masihhh banyak lagi. Udaah ahhh segini aja. Kalau ada keinginan buat nambahi tak edit hihi.
Selalu keren, bisa untuk campaign wisata temanggung
BalasHapus